Kefamenanu, Savanaparadise.com,- Banyak pihak pasca Martinus Siki mengundurkan diri dari bursa pencalonan di Pilkada Timor Tengah Utara (TTU). Para pendukung, simpatisan dan kelompok relawan merupakan pihak yang sangat kecewa dengan keputusan Martinus Siki.
” Sebagai pendukung kami sangat kecewa dengan keadaan yang terjadi. Kami sebenarnya sangat menginginkan Naef Martinus Siki maju sebagai bakal calon Bupati TTU,” kata pendukung Martinus Siki yaitu Elly Amsikan dan Ulu Besin dalam rilis yang dikirimkan oleh Ketua Relawan Martinus Siki Untuk Biinmaffo, Is Ataupah kepada SP, Rabu 12/08/2020.
Didampingi Ulu Besin, Elly Amsikan mengaku kecewa karena sudah menaruh harapan yang besar kepada Martinus Siki untuk maju dan bertarung dalam pilkada TTU. Ia mengatakan kehadiran Martinus dalam bursa pilkada telah memberi harapan akan ada perubahan bagi TTU di masa yang akan datang.
” Kami yakin kalau Naef Martinus yang naik Bupati pasti ada perubahan di Kampung sini. Tapi kalau kondisinya sudah begini, sebagai pendukung kami tidak bisa berbuat apa-apa,” kata Elly Amsikan.
Meski demikian Elly Amsikan dan kawan-kawan pendukung lainnya tetap menghargai pilihan yang sudah diambil oleh Martinus Siki. Bagi mereka pilihan itu harus dihargai dan dihormarti.
Ketua Relawan Martinus Siki Untuk Biinmaffo, Is Ataupah mengatakan sikap kecewa yang disampaikan oleh para pendukung adalah bukti bahwa Martinus Siki adalah sosok yang dirindukan oleh masyarakat TTU untuk membuat perubahan.
” Sikap kekecewaan itu merupakan ekspresi politik yang kita harus hormati bahwa Pak Martinus memiliki barisan pasukan untuk memenangkan Pilkada TTU. Tapi kondisi rill hari ini memaksa Pak Martinus untuk rasional dalam mengambil keputusan,” katanya.
Sebagai ketua Relawan Ia mengucapkan apresiasi yang tinggi kepada para pendukung, simpatisan dan relawan yang sudah bekerja selama proses konsilodasi selama ini.
” Sebagai Ketua Relawan Kami ucapkan terimah kasih dan apresiasi yang setingginya buat para pendukung, simpatisan dan relawan yang sudah bekerja untuk Pak Martinus Siki,” kata Is Ataupah.(SP)