Kupang, Savanaparadise.com,- Salah satu kabel jaringan PLN di pasar Kasih, Naikoten, kota Kupang mengalami korsleting dan mengeluarkan percikan api. Kejadian ini terjadi pada sore tadi sekitar pukul 18.30 wita, kamis, 03/01/14. Sontak saja kejadian ini menimbulkan kehebohan di antara para pengunjung dan pemilik kios.
Terpantau beberapa pedagang mematikan meteran yang menghubungkan ke kios tersebut. Kabel yang korsleting tersebut tepat berada di kios nyonya Cece yang menjual barang kelontong.
‘ Api pada kabel tersebut berhasil padam karena meteran di matikan dan kabel dilempar pake garam dapur”, ujar salah satu pengunjung.
Salah satu sesepuh pasar Kasih, Naikoten, Fitson Digron Dethan, kepada Savanaparadise.com, mengatakan kabel yang korsleting tersebut kemungkinan di sebabkan oleh beban tegangan yang tinggi serta kabel yang sudah usur dari segi waktu.
Dethan yang merupakan salah satu Calon legislatif kota Kupang ini tampak berusaha melakukan tindakan preventif dengan melokalisir lokasi kejadian.
Hingga pukul 18.50 Wita pihak PLN belum juga nampak di lokasi kejadian padahal sudah di hubungi melalui call centre.
“ Ketong su hubungi PLN ju, tapi belum muncul ju ni “, ujar salah satu pemilik kios dengan logat kupang. (SP)