Pinjam Beli Rokok, Eitt,… Motor Revo Dibawah Kabur

Kupang, Savanaparadise.com,- Kejadian pencurian sepeda motor semakin meresahkan warga kota Kupang. Para pelaku pencurian pun semakin lihai dalam modus opersinya. Markus Nitbani warga Manulai II RT 10 RW 04 Kelurahan Manulai II harus gigit jari akibat sepeda motor satu-satunya di bawar kabur penumpang ojek yang tidak dikenalnya.

Markus Nitbani, sehari-hari berprofesi sebagai tukang ojek di Kompleks Manulai ini, di tipu oleh penumpangnya sendiri. Kejadian nya bermula ketika Nitbani hendak mengantar seorang penumpang yang letaknya tidak jauh dari Manulai II.

Setelah tiba di persimpangan jalan, pelaku minta berhenti dan meminta meminjam sepeda Motor untuk beli rokok. Tanpa curiga apa pun, Nitbani meminjamkan motor kepada penumpangnya. Setelah ditunggu hingga ber jam-jam, motor yang di pinjam tak kunjung datang hingga malam hari. Sadar dirinya telah di tipu, Nitbani melaporkan kasus pencurian sepeda motor di Mapolsek Maulafa, Kota Kupang, Kamis (11/9).

Kasubag Humas Polres Kupang Kota, IPTU Januarius Mau, ketika dikonfirmasi atas kehilangan sepeda dengan modus baru tersebut, menyebutkan. Kehilangan sepeda motor di Kota Kupang saat ini sudah tinggi, baik dengan cara Curanmor maupun melalui penggelapan.

Januarius menyarankan kepada pemilik kendaraan harus berhati-hati dengan berbagai modus yang dilakukan oleh orang tidak dikenal.

“ Masyarakat harus hati-hati dengan berbagai upaya penggelapan.
Kasus pelanggaran kriminal ini, sementara dilakukan penyelidikan, atas kehilangan tersebut, pelaku dikenakan

Pos terkait