Jelang Ramadhan Pemkab Ende Akan Lakukan Sidak Ke Pasar

- Jurnalis

Rabu, 19 Februari 2025 - 18:42 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ende, Savanaparadise.com,- menjelang bulan suci Ramadhan, Pemerintah Kabupaten akan melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) ke tiga Pasar di dalam kota Ende yakni, Pasar Mbongawani, Pasar Potulando, dan Pasar Wolowona.

Pelaksanaan Sidak dilakukan sebagai langkah antisipasi dalam menstabil harga 9 bahan pokok (sembako) selama bulan Ramadhan.

Baca Juga :  Mafia Rampok Minyak Tanah Bersubsidi Milik Rakyat di Ende

Hal ini disampaikan Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Mohamad Syahrir, saat ditemui media, Rabu, (19/02/25).

“Kami akan berkoordinasi lintas bidang untuk melakukan Sidak ke Pasar, baik menyangkut stok dan juga harga sembako demi memenuhi kebutuhan masyarakat akan sembako dan menstabil harga barang”, kata Syahrir.

Menurutnya sejauh ini berdasarkan hasil pengamatan pihaknya dilapangan, baik stok dan harga sembilan bahan pokok tetap aman dan stabil.

Baca Juga :  Suporter Ultras Perse Ende Gelar Aksi Penggalangan Dana Untuk Korban Banjir Bandang Adonara dan Lembata

” Untuk stok sembako cukup termasuk persediaan beras di Bulog. Sedangkan mengenai harga, hasil pantauan kami terhadap sembako masih stabil”, katanya.

Menyangkut kegiatan Sidak, Syahrir menambahkan, pihaknya perlu berkoordinasi dengan instansi teknis agar terlibat dalam kegiatan tersebut.

“Dalam perencanaan kita Sidak akan kita lakukan di awal bulan Ramadhan. Tentunya dengan melibatkan berbagai instansi terkait”, beber Syahrir. (CR/SP)

Berita Terkait

Songsong HUT Golkar Ke-60, Partai Beringin di Ende Gelar Pasar Murah
Ketua Pemuda Klasis Dukung SE Wali Kota Kupang Soal Jam Pesta, Minta Sosialisasi hingga Tingkat RT/RW
Ketum Bhayangkari Pusat, Ny. Julianti Sigit Prabowo Kunker Ke Ende, Salurkan Bantuan Sosial dan Kesehatan
Christian Widodo Tegaskan Pembatasan Jam Pesta Bukan Larangan, tapi Keseimbangan Hak
Bupati Badeoda Lantik Tiga Pejabat Tinggi Pratama; Gebi Dala Kadis Perhubungan
Tak Hanya Nelayan PPI Oeba, Nelayan Tenau Juga Ikut Geruduk Kantor Gubernur NTT
Respons DLH Ende Atas Penolakan Masyarakat, Alokasikan 5 M Untuk Adakan Lokasi TPST
Keluarga  Alm Jacob Nuwa Wea Salurkan 1.000 Paket Bantuan untuk Korban Bencana Mauponggo
Berita ini 0 kali dibaca