AJI Kota Kupang Apresiasi Kepemimpinan Abdul Manan dan Revolusi Riza

- Jurnalis

Senin, 1 Maret 2021 - 09:08 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua AJI Kota Kupang, Marthen Bana bersama Jajaran Badan pengurus ketika mengikuti Konggres AJI Nasional/Foto Imanuel Lodja

Ketua AJI Kota Kupang, Marthen Bana bersama Jajaran Badan pengurus ketika mengikuti Konggres AJI Nasional/Foto Imanuel Lodja

 

Kupang, Savanaparadise.com,- Aliansi Jurnalis Independen Kota Kupang menyampaikan terima kasih kepada Ketua Umum, Abdul Manan dan Sekretaris jenderal AJI Nasional, Revolusi Reza yang sukses memimpin AJI Nasional masa bakti 2017-2020.

“AJI Kota Kupang menyampaikan terima kasih kepada Abdul Manan dan Revulusi Reza yang telah menakhodai AJI Nasional masa bakti 2017-2020 dengan baik,” kata Ketua AJI Kupang, Marthen Bana dalam Kongres AJI 2021 secara virtual, Minggu (28/2) saat diberi kesempatan menyampaikan pemandangan umum atas laporan pertanggungjawaban pengurus AJI Indonesia 2017-2020.

Baca Juga :  Jacki Uly sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan di Kupang

Marthen secara khusus memberi apresiasi kepada Abdul Manan dan Revulusi Reza yang membangun kerjasama dan komunikasi yang baik antara AJI Nasional dan pengurus AJI Kota Kupang.

Meski begitu, sebut marthen, AJI Kupang memberi sejumlah catatan terhadap LPJ AJI Nasional masa bakti 2017-2020 terkait pembiayaan kegiatan AJI Kota Kupang yang kesulitan dana.

“Selama ini sejumlah program AJI Kupang tidak bisa dilakukan akibat terkendala dana sehingga butuh bantuan AJI Indonesia.

Selain itu, Marthen berharap peningkatan kapastitas jurnalis AJI Kupang melalui Uji Kompetensi Jurnalis (UKJ) tidak dengan melihat jumlah maksimal tetapi jumlah minimal.

Baca Juga :  Pemkot Kupang Ajak Warga Ajukan Permohonan Untuk Pemasangan Lampu Jalan

“Pembatasan AD/ART dalam pasal yang mengatur mengenai perekrutan anggota baru sejatinya AJI Nasional hanya mengatur syarat umum saja sedangkan syarat khusus diserahkan kepada AJI kota masing-masing,” ujarnya.

Kongres AJI 2021 yang berlangsung selama dua hari dari tanggal 27-28 Februari dilaksanakan secara virtual untuk menyusun program kerja dan memilih pengurus AJI 2020-2923.

Kongres AJI 2021 sedianya dilaksanakan Oktober 2020 lalu namun diundur ke Februari 2021 akibat pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia dan dunia.(

Berita Terkait

Prof. Apris Dorong Rumah Sakit Undana Kerja Sama dengan BPJS, Maksimalkan BPU untuk Pendapatan Non Akademik
Dihadapan Menteri, Prof. Apris Adu Paparkan Undana Harus Bergerak dari Kampus Transfer Ilmu ke Kampus Transformasi
Andreas Hugo Parera Jelaskan Alur Penetapan Ketua DPD dan DPC PDI Perjuangan
Gegara ADD Hendak Dipotong 6 Juta, Kades di Ende Akan Mogok Kerja di Desa
Wakil Bupati Ende Pesan Ke Anggota Satpol PP; Saat Bertugas Jauhi Minuman Keras
Menuju Konferda VI PDI-P , tujuh nama berpeluang menjadi ketua DPD PDI-Perjuangan NTT
Dedikasi untuk Tanah Flobamorata, SPK Wujudkan Gereja Portable di Adonara
Bank NTT Bantu Pembangunan Masjid Chairul Huda di Manggarai
Berita ini 6 kali dibaca