Pemkab Sikka Luncurkan Program BSPS Untuk Masyarakat Miskin

Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman dan Pertanahan Kabupaten Sikka, Femi Bapa (Foto: Aamin) 

Maumere, Savanaparadise.com,-  Pemerintah Kabupaten Sikka melalui Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman dan Pertanahan Kabupaten Sikka tahun 2021 mengalokasikan Dana Alokasi Khusus (DAK) untuk keluarga miskin yang tersebar di wilayah Kabupaten Sikka.

Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman dan Pertanahan Kabupaten Sikka, Femi Bapa mengatakan, program bantuan BSPS itu bersumber dari dana APBN dan menyebar dibeberapa Desa dan kelurahan di Kabupaten Sikka.

“Untuk Program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) tahun 2021 ini, Kabupaten Sikka mendapatkan 147 unit rumah yang akan dikerjakan dengan total anggaran kurang lebih Rp.  2.940.000.000, yakni tersebar di empat Kelurahan dan tiga Desa yang ada di wilayah KecamatanAlok,” kata Femi Bapa, kepada SP melalui WhatsApp, Rabu (23/6/21).

Lanjut Femi, Tahun 2021 akan di bangun 147 unit melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) ada empat kelurahan dan tiga desa antara lain, Kelurahan Nangalimang 15 unit, kelurahan Madawat 15 unit, kelurahan Kabor 15 unit, kelurahan Kotauneng 37 unit.

Sementara untuk Desa, sebut Femi antara lain Desa Gunungsari 15 unit, Desa Pemana 25 unit, dan Desa Samparong 25 unit.

Femi juga mengatakan, pekerjaan ini tergantung kebutuhan dan kesiapan swadaya dari masing-masing penerima bantuan, ada juga bahan lokal yg disiapkan Pemerintah.

Bantuan bedah rumah melalui Program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) dalam rangka peningkatan kualitas rumah tidak layak huni.

“Hari ini Rabu (23/6/21) Desa Samparong, kita sudah mulai pendropingan material dengan total pekerjaan ada 25 unit rumah dengan anggaran kurang lebih Rp.500.000.000. Sementara dalam proses pembangunan awal tidak ada proses peletakkan batu pertama” ungkap Femi.

Penulis: Aamin

Editor: Chen Rasi

Pos terkait