Korban Terseret Arus Banjir Lowo Mego Maumere Ditemukan Tim SAR Gabungan Sudah Tak Bernyawa

- Jurnalis

Selasa, 5 April 2022 - 23:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tim SAR Gabungan sedang mengevakuasi Jenazah LM (44) (Foto: Dok Tim SAR Maumere)

Tim SAR Gabungan sedang mengevakuasi Jenazah LM (44) (Foto: Dok Tim SAR Maumere)

Ende, Savanaparadise.com,- Tim SAR Gabungan, pada Selasa (05/04/22), berhasil menemukan korban atas nama Laurensia Maru (44), seorang perempuan dalam keadaan tak bernyawa.

Sebelumnya, Tim SAR gabungan telah melakukan pencarian terhadap korban tersebut pasca terseret banjir sungai Lowo Mego beberapa pekan lalu dan hingga hari kelima pada hari ini baru ditemukan.

Jenazah perempauan asal Desa Bhera ini awal mulanya ditemukan oleh nelayan di perairan laut Mbuli, Kabupaten Ende, sekitar 25.7 KM dari lokasi kejadian.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Mengenai informasi ini dijelaskan oleh Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Maumere selaku SMC (SAR Mission Coordinator), I Putu Sudayana.

Baca Juga :  Geger! Warga Temukan Kerangka Manusia, Tim Inafis Polres Ende Berhasil Identifikasi

Selanjutnya I Putu mengungkapkan, Pukul 06.00 Wita Pagi Tim SAR Gabungan telah melaksanakan pencarian hari ke lima terhadap korban.

Tidak lama kemudian, terang I Putu, pada Pukul 14.00 Wita Tim SAR Gabungan menerima info dari Nelayan atas nama Miswan Pala bahwa Pada Pukul 09.00 Wita ditemukan sesosok  mayat di Perairan Mbuli dan saat ini  jenazah sudah berada di Puskesmas Maubasa, Kecamatan Ndori, Kabupaten Ende.

Setelah mendapat informasi tersebut, kata I Putu, Saya langsung perintahkan OSC (On Scene Coordinator) di lapangan untuk menuju Puskesmas Maubasa Kabupaten Ende bersama Kapolsek Paga dan Keluarga Korban untuk memastikan penemuan jenazah tersebut.

“Korban berhasil di identifikasi keluarga korban dan dinyatakan bahwa korban yang ditemukan tersebut memang benar keluarga yang hilang terseret banjir di Sungai Lowo Mego yaitu Ibu Laurensia Maru, selanjutnya korban di bawah menuju rumah duka di Desa Bhera dengan menggunakan Ambulance Puskesmas Maubasa”, jelasnya.

Baca Juga :  Disdukcapil Ende Terapkan Sistem Pelayanan Jemput Bola di Kota Batam

Atas keberhasilan penemuan Jenazah korban terseret arus banjir, I Putu menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh Tim SAR Gabungan dan segenap pihak yang telah bersama-sama sukses menjalankan misi kemanusian ini.

Adapun Alut yang digunakan oleh Tim SAR Gabungan dalam pelaksanaan operasi dari hari pertama hingga hari ini diantaranya Mobil Rapid Land Kansar Muamere, Ambulance Puskesmas Maubasa, Perahu Nelayan, Aqua Eye, Jaring Rescue, Peralatan Diving, Drone, Radio HT Motorola, Ruggear dan Peralatan SAR lainnya.

Penulis: Chen Rasi

Editor: Yuven Abi

Berita Terkait

Kondisi Jalan di Lepkes Ende Cukup Prihatin, warga Desak Pemerintah Segera Perbaiki
AKP Royke Weridity Resmi Jadi Kasat Lantas Polres Ende
Bupati Badeoda Uraikan Data Aktivitas Ekonomi Selama Event ETMC di Ende Dari Hasil Kajian BPS, Totalnya 18,40 Miliar
​Polres Ende Gelar Operasi Lilin Turangga 2025, Pastikan Nataru Tahun Ini Aman Kondusif
Polemik Antara Bupati dan DPRD Ende Berujung Hak Angket, Dewan Soroti Soal Adanya Silpa Tahun 2024 Tanpa Perubahan APBD
4 Fraksi DPRD Ende Usulkan Hak Angket Meski Paripurna Interpelasi Sempat Ricuh
DPRD Ende Tunda Rapat Paripurna Interpelasi, Ini Alasan dan Jadwalnya
Gubernur NTT, Melki Laka Lena Luncurkan Gerai NTT Mart di Ende
Berita ini 1 kali dibaca