Memperingati Hari Bakti Rimbawan, Sejumlah Komunitas Di Sumba Tengah Tanam Anakan Jambu Mete Dibukit Cendana Hils

Waibakul, Savanaparadise.com,- Setiap tanggal 16 Maret di seluruh Indonesia memperingati Hari Bhakti Rimbawan. Momentum peringatan Hari Bhakti Rimbawan tidak terlepas dari tonggak sejarah lahirnya Departemen Kehutanan 38 tahun silam.

Peringatan Hari Bhakti Rimbawan merupakan momentum yang tepat bagi para rimbawan untuk me-recharge komitmen bersama dalam upaya membangun hutan dan kehutanan Indonesia.

Bacaan Lainnya

Penjelasan di atas persis seperti yang dilakukan oleh lingkup KPH, DLH, DPC GAMKI, Komunitas Pecinta Lingkungan yang ada di Kabupaten Sumba Tengah. Mereka melaksanakan Penanaman Anakan Jambu Mente di Bukit CENDANA HILS Kecamatan Mamboro Kabupaten Sumba Tengah pada, Selasa, (16/32021).

Menurut pantauan SP, Setelah Agenda Penanaman Anakan Jambu Mente di laksanakan, mereka melanjutkan kegiatan dengan pungut sampah Bersama.

Kepala KPH sumba Tengah, Edwar Umbu Botu, saat di wawancarai SP mengatakan hari Ini kita bersma-sama dari berbagai elemen Organisasi Pemuda dan pecinta alam melaksanakan kegiatan sebagai bentuk untuk melestarikan dan menjaga lingkungan.

Lebih lanjut Umbu botu Mengatakan pada nanti akan di laksanakan kegiatan puncak peringatan hari Konservasi di Kupang tepatnya Di Teluk Kupang pada bulan Agustus.

Umbu Botu berharap kegiatan hari ini dapat memacu dan memicu masyarakat untuk lebih peduli, cinta dan selalu menjaga keseimbangan lingkungan.

“Tak lupa pula saya mengajak kepada semua masyarakat terlebih khusus bagi generasi muda agar selalu merawat dan menjaga lingkungan yang ada”, imbunnya

Kepala Seksi Perencanaan dan Pengelolaan Hutan,  Irwan Umbu Reku Walawengu, S.Hut, Saat dihubungi SP melalui pesan WhatsApp, mengharapkan agar kedepan dalam menjaga keseimbangan lingkungan selalu Kita bekerja sasama secara bergoyong royong, baik dari Organisasi pemuda maupun elemem masyarakat secara umumnya.

Demikian pula dikatakan oleh perwakilan dari pengurus GAMKI, Umbu Sorung, Ia meminta agar KPH Sumba Tengah tetap bekerjasama dalam menjaga keseimbangan lingkungan.

“Harapan saya kedepan Agar kaum muda lebih berperan aktif dalam berbagai kegiatan karena peran orang muda sangat penting bagi kemajuan bangsa”, pinta Umbu Sorung yang juga wartawan Savanaparadise.com.

Penulis: Umbu Sorung

Pos terkait