PKM Anggur Merah Tuntut Yeni Veronika Klarifikasi

Ilustrasi/Net
Ilustrasi/Net

Kupang, Savanaparadise.com,- Pendamping Kelompok Masyarakat (PKM) menuntut anggota DPRD NTT, Yeni Veronika harus memberikan klarifikasi atas pernyataannya tentang Anggur Merah.dalam surat terbuka yang diterima Savanaparadise.com, Kamis, 12/11, Gerivitalis,salah satu PKM di Manggarai menilai pernyataan Anggota Fraksi PAN tersebut mempunyai dampak yang sangat luas baik bagi keberlangsungan program maupun bagi PKM , tidak dianggap penipu oleh masyarakat.

” Kami Pendamping Program Desa Mandiri Anggur Merah Kabupaten Manggarai memberi kesempatan 3 X 24 jam untuk mengklarifikasi pernyataan tesebut, jika tidak kami akan mengambil tindakan lebih lanjut,” ancam Geri dalam surat terbukanya,

Bacaan Lainnya

Surat terbuka tersebut kata Geri sebagai bentuk kekecewaan dan keprihatinan atas penyataan Yeni dalam sebuah kampanye untuk paket Deno-Madur. Geri menuding Yeni telah melakukan penipuan terhadap masyarakat manggarai dengan pernyataannya yang sensaional dan tidak berdasar.

” Kami sebagai Pendamping Kelompok Masyarakat Program Desa Mandiri Anggur Merah Kabupaten Manggarai merasa Kecewa, marah dan prihatin. pernyataan ibu terlalu sentimental dan menurut kami tidak ada korelasinya antara Pilkada di kabupaten Manggarai dengan pelaksanaan Program Anggur Merah di Propinsi NTT,” kata mantan wartawan televisi ini.

Diberitakan sebelumnya, Yeni Veronika mendapat kecaman dari sejumlah warga kabupaten Manggrai dan Pendamping Kelompok Masyarakat (PKM). Yeni dalam Kampanye Paket Deno-Madur mengatakan Program Anggur Merah bermasalah dan tidak mensejahterahkan Masyarakat.

” Kami sebagai Pendamping Kelompok Masyarakat Program Desa Mandiri Anggur Merah Kabupaten Manggarai merasa Kecewa, marah dan prihatin. Tak pernah kami menyangka ibu sebagai wakil kami di DPR Propinsi NTT telah mengingkari kepentingan masyarakat Manggarai, Kami ragu bahwa ibu memahami secara substansial terkait aplikasi program ini di Kabupaten Manggarai khususnya dan Propinsi NTT pada umumnya, pernyataan ibu terlalu sentimental dan menurut kami tidak ada korelasinya antara Pilkada di kabupaten Manggarai dengan pelaksanaan Program Anggur Merah di Propinsi NTT,” Tulis Salah satu PKM, Gerivitalis dalam surat Terbuka yang dikirim ke sejumlah Media, 12/11.(SP)

Pos terkait