Kupang, Savanaparadise.com,- Nurdin Tola Warga Kecamatan Kelapa Lima, kota Kupang,menemukan mortir aktif di perairan teluk Kupang, 17/05 malam. Nurdin yang sedang memancing ikan ini kaget ketika mata kailnya tersangkut mortir.
Mengetahui benda aneh tersebut merupakan mortir, nelayan ini kemudian membawa ke rumahnya dan melaporkan kepada ketua RT setempat.
Nurdin Mengaku benda tersebut ditemukannya didekat markas Kodim 743. Nurdin juga mengatakan sebelumnya di lokasi yang sama, dirinya pernah menjaring satu mortil aktif ketika sedang mencari ikan.
“Saya dapat pancing di 743 situ, dibelakangnya benteng. pas saya pasang mancing, karena sangkut di mata kail. pas tarik mancing terakhir ju dapat angkat to, jadi kita kasi masuk dalam perahu, bawa pulang ke darat. mau lepas kembali takutnya dia meledak kena batu benturan keras, takut meledak ya kita bawa pulang to,” Jelasnya.
Hingga pukul 00.15 wita malam tadi mortil yang diduga masih aktif ini belum juga dievakuasi oleh tim Gegana Polda NTT walaupun sudah dilaporkan.
warga masih resahl lantaran benda tersebut masih tersimpan ditengah-tengah pemukiman mereka.(JN)