Peringati Hari Raya Waisak 12 Mei 2025, BRI Peduli Salurkan Bantuan Sembako Bagi Ribuan Umat Buddha

- Jurnalis

Senin, 12 Mei 2025 - 19:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tangerang, Savanaparadise.com, – Memperingati Hari Raya Waisak yang jatuh pada Senin 12 Mei 2025, BRI melalui aktivitas Corporate Social Responsibility (CSR) BRI Peduli menyalurkan bantuan 1.000 paket sembako bagi Ummat Budha di wilayah Tangerang. Para penerima manfaat umumnya adalah Umat Buddha yang berada di sekitar Centiya Mi Lek Hud yaitu sebuah Wihara atau tempat ibadah umat Buddha yang terletak di kawasan Sewan, Tangga Asem, Kel. Mekarsari, Kec. Neglasari, Kota Tangerang, Banten.

Corporate Secretary BRI Agustya Hendy Bernadi mengungkapkan bahwa penyaluran bantuan ini merupakan bentuk tanggung jawab sosial perusahaan dalam membantu pemenuhan kebutuhan pokok masyarakat serta menciptakan rasa kebersamaan dan kepedulian sosial di antara masyarakat.

Baca Juga :  Temu Bisnis dan Pameran Produk Unggulan Jawa Timur di NTT

“Semoga bantuan dari BRI ini dapat membantu meringankan beban masyarakat dan dapat dimanfaatkan dengan sebaik-sebaiknya”, ungkap Hendy.

Di lain pihak Husein, selaku Ketua Centiya Milek Hud mengungkapkan bahwa tempat tersebut dikenal sebagai pusat kegiatan spiritual dan sosial yang aktif dalam menyebarkan nilai-nilai kebajikan dan kebersamaan. Tempat ini tidak hanya berfungsi sebagai tempat ibadah, tetapi juga sebagai pusat kegiatan sosial yang menjalin hubungan harmonis dengan masyarakat sekitar.

Ia juga mengungkapkan apresiasi kepada BRI Peduli yang telah menyalurkan bantuan sembako bagi masyarakat di sekitar Centiya Milek Hud. “Kami berterima kasih kepada BRI atas kepeduliannya kepada umat Buddha. Dengan kepedulian seperti ini akan menjadi embun atau air penyejuk hati juga menjadi tetes-tetes air harapan untuk kemajuan masyarakat juga kemajuan bangsa dan negara,” ungkap Husein.

Baca Juga :  Digital Talent BRI Torehkan Prestasi di Ajang UN World Innovation Day Hack 2022

Ceceh Sentyanty, selaku Pengurus Centiya Milek Hud, juga menambahkan bahwa, pihaknya menyambut baik kepedulian yang telah diberikan oleh BRI di Hari Raya Waisak sekaligus menjadi momen untuk menyebarkan cinta kasih tanpa syarat, serta memperkuat kepedulian antar sesama.

“Kami Umat Buddha di sini sangat bahagia dan benar -benar terbantukan dan semoga BRI Peduli terus hadir memberikan bantuan dan kepedulian bagi sesama”, imbuhnya.(SP)

Berita Terkait

Dorong Pertumbuhan Ekonomi Pesisir, BRI Gandeng Pemerintah Fasilitasi 1.200 UMKM NTT untuk Naik Kelas
223 Kopdeskel di Ende Belum Terbit NIB, Punya NPWP Ada 202
Bupati Badeoda Launching Kopdes Merah Putih Pertama di Ende
Bank NTT dan Pemkab Manggarai Timur Nyalakan Harapan Lewat Program Listrik Gratis
Dukung Realisasi Program 3 Juta Rumah dan Asta Cita Pemerintah, BRI Akselerasi Penyaluran KPR FLPP
BRI Perkuat Inklusi Keuangan Lewat 1 Juta AgenBRILink, Catat Transaksi Rp1.145,22 Triliun
25 Ribu Pengunjung Padati Halal Indo 2025, BRI Hadirkan Solusi Finansial Digital
Konsisten Berdayakan UMKM Antar BRI Raih Penghargaan Pilar Sosial Katadata ESG Index Awards 2025
Berita ini 1 kali dibaca