Hugo Kalembu berpeluang Pimpin DPRD NTT

hugo mxfmwaingapu
hugo mxfmwaingapu

Kupang, Savanaparadise.com,- Pelantikan anggota DPRD NTT periode 2014-2019 akan dilaksanakan sebentar lagi. Namun siapa yang akan menduduki jabatan Ketua DPRD NTT masih sumir. untuk mengisi posisi ini, DPD I Golkar NTT sebelumnya sudah mengajukan empat nama untuk di proses oleh DPP Golkar untuk selanjutnya ditetapkan menjadi Ketua DPRD NTT.

Empat nama yang bakal merebut ketua DPRD NTT, Kata Ketua DPD I Golkar NTT, yakni Hugo Kalembu, Anwar Pua Geno, Semuel Niti, dan Frits Bria Seran. Empat nama hasil pleno harian DPD, akan dikirim ke DPP untuk menetapkan salah satunya menjadi ketua DPRD NTT periode 2014-2019.(Baca:http://www.savanaparadise.com/posisi-ketua-dprd-ntt-ditentukan-dpp-golkar/)

Dari ke empat nama yang di sodorkan Hugo Rehi Kalembu di gadang-gadang sebagai calon kuat yang akan menduduki jabatan ketua DPRD NTT.

Salah satu orang penting di DPD Golkar NTT menyebutkan yang paling berpeluang menjadi ketua DPRD NTT adalah Hugo. Menurutnya sosok Hugo memiliki berpengalaman yang cukup di legislatif.

Mengapa Hugo?,dijelaskannya selain memenuhi syarat yang ditentukan oleh hasil Rapimnas, Hugo punya rekam jejak dan pengalaman yang tidak bisa diragukan lagi di dunia politik khususnya di jalur legisltaif.

“Bayangkan saja separuh dari usia hidupnya Pak Hugo ada di lembaga DPRD,sekitar 37 tahun menjdi anggota DPRD baik kabupaten dan provinsi”, ujar sumber kuat ini kepada savanaparadise.com, Kamis,08, di kupang.

Ditambahkan sumber itu, proses untuk menentukan siapa yang menjadi calon ketua DPRD NTT dari Partai Golkar NTT belum berproses krna saat ini DPD I baru menyurati para ketua DPD II kab/Kota se NTT untuk segera menggelar rapat untuk menentukan nama-nama calon pimpinan DPRD untuk diusulkan ke DPP melalui DPD I Golkar.

Berdasarkan penulusuran savanaparadise.com, Hugo mengawali kariernya di dunia politik selepas menjadi Kepala SMP Katolik St. Aloysius Waikabubak, Sumba Barat. Tahun 1981 dia mulai menjadi anggota Partai Golkar. Kepercayaan terus diberikan kepadanya bertahap, mulai dari ketua bagian Pemenangan Pemilu DPD partai Golkar Kabupaten Sumba Barat hingga menjadi Sekretaris dan kemudian menjadi penasehat DPD Partai Golkar.

Berkiprah di Partai berlambang pohon beringin itu, Hugo berhasil menjadi anggota DPRD NTT tahun 1997 – 1999, hanya dua tahun saat masa reformasi. Hugo lepaskan DPRD NTT kemudian menjadi anggota DPRD Sumba Barat bahkan langsung merebut posisi wakil ketua DPRD tahun 1999-2007.

Tahun 2007, ketika terbentuk Sumba Barat Daya pisah dari induknya Sumba Barat, Hugo bernasib mujur dan memimpin DPRD Sumba Barat Daya sebagai Ketua DPRD hingga 2009. Karier politik lelaki tinggi semampai ini terus mencuat hingga terpilih menjadi anggota DPRD NTT pada Pemilu Legislatif 2009 lalu.

Hugo memang terus bernasib mujur dalam karier politiknya di jalur legislatif. Pria kelahiran Kerepengga, Kodi, Sumba Barat Daya 13 Mei 1951 ini sempat mewarnai bursa bakal calon Gubernur mendampingi Ibrahim Medah, namun gagal karena DPP golkar memutuskan Melki Lakalena untuk mendampingi Medah pada Pilgub 2013 yang lalu.(SP)

Pos terkait