Anggota DPRD TTU, Landelinus K. Meta Bagi Sembako Untuk Warga Desa Noenasi

- Jurnalis

Sabtu, 11 Desember 2021 - 07:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Anggota DPRD TTU dari Fraksi Partai Gerindra, Landelinus Kono Meta, pose bersama warga usai membagikan sembako. (Foto : Yuven Abi/Savana Paradise.com)

Anggota DPRD TTU dari Fraksi Partai Gerindra, Landelinus Kono Meta, pose bersama warga usai membagikan sembako. (Foto : Yuven Abi/Savana Paradise.com)

Kefamenanu, Savanaparadise.com,- Anggota DPRD Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU) dari fraksi partai Gerindra, Landelinus K. Meta pada Jumat (10/12) memberikan bantuan sembako berupa beras bagi warga Desa Noenasi, Kecamatan Miomaffo Tengah, Kabupaten TTU.

Bantuan ini diberikan sebagai bentuk kepedulian dan ucapan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan bagi dirinya untuk duduk di kursi DPRD TTU periode 2019-2024.

Kepada wartawan Landelinus mengungkapkan, bantuan ini adalah bagian dari perwujudan janji kampanye pada Pemilu Legislatif (Pileg) 2019 yang menghantar dirinya menjadi salah satu anggota DPRD TTU.

Ia menuturkan, pada saat kampanye jelang Pemilu Legislatif, Ia berjanji untuk menyumbangkan sebagian dari penghasilan yang diperoleh sebagai anggota DPRD kepada masyarakat, khususnya masyarakat di wilayah pemilihannya.

“Hari ini saya datang untuk penuhi janji saya kepada Bapak- Mama, Saudara-Saudari yang telah mempercayakan saya menjadi anggota DPRD Kabupaten TTU. Ini mungkin tidak seberapa, tapi saya mau katakan bahwa ini saya berikan dari hati atas kepercayaan yang telah diberikan. Saya berharap Bapak-Mama, Kakak-Adik semua, kita saling mendoakan agar perjuangan kita ke depan, terutama untuk kemajuan Desa kita dapat terwujud” ungkap Lande.

Sementara itu, Yoseph Hun, salah satu warga Desa Noenasi menyampaikan syukur dan terima kasih atas perhatian tulus yang diberikan oleh anggota DPRD dari partai Gerindra ini.

Baca Juga :  Melki Laka Lena dan Ansy Lema Adu Kedekatan dengan Pusat Hingga Melki Emosi

“Selama ini, kami tidak pernah mendapat perhatian yang luar biasa dari seorang anggota DPRD seperti ini. Kami berterima kasih karena Pak Lande mau datang dan melihat dari dekat situasi kami di Desa ini” ungkap Yoseph.

Yoseph berharap, ke depan ada lagi pejabat-pejabat politik yang lain juga turut memberikan perhatian yang sama, terutama memperhatikan berbagai kesulitan yang selama ini dialami oleh warga Desa Noenasi.

“Saat ini kami sangat kesulitan dalam akses jalan masuk Desa, terutama pada saat musim hujan. Di sini ada banyak potensi alam yang dapat dipasarkan keluar, namun hambatannya adalah jalan. Kami berharap, Bapak-bapak yang duduk di DPRD dan Bapak Bupati TTU untuk dapat membantu kami memperhatikan kami punya jalan” tutup Yoseph.

Penulis : Yuven Abi
Editor : Chen Rasi

Berita Terkait

Kondisi Jalan di Lepkes Ende Cukup Prihatin, warga Desak Pemerintah Segera Perbaiki
Yayasan Generasi Peduli Sarai Bagi Kado Natal Kepada Puluhan Yatim Piatu Di Sabu Raijua
AKP Royke Weridity Resmi Jadi Kasat Lantas Polres Ende
Wildrian Ronald Otta Terpilih sebagai Ketua Kwarcab Pramuka Kota Kupang
Seleksi Substansi Bakal Calon Kepala Sekolah di NTT Diikuti 511 Peserta
SPK Bantu Gereja Portable, Jemaat GKS Wee Rame Akhirnya Miliki Tempat Ibadah Permanen 
Bupati Badeoda Uraikan Data Aktivitas Ekonomi Selama Event ETMC di Ende Dari Hasil Kajian BPS, Totalnya 18,40 Miliar
DPW NasDem NTT Gelar Rakorwil Zona Timor, Ketua DPW NasDem Ajak seluruh Kader Jadi Pelaku Restorasi 
Berita ini 19 kali dibaca