Kupang, Savanaparadise.com,- Keenam partai politik pengusung pasangan capres-cawapres Prabowo-Hatta, yakni Gerindra, Golkar, PAN, PPP, PKS dan PBB yang tergabung dalam Koalisi Merah Putih mulai gencar mensosialisasikan pasangan Prabowo-Hatta.
Selain keenam parpol tersebut, para tokoh masyarakat dan relawan juga mulai terjun ke masyarakat. Senin (26/5) kemarin, Ketua DPD Gerindra NTT, Esthon Foenay bersama Ketua Bapilu Gerindra NTT, Nus Turwewi menghadiri rapat konsolidasi yang berlangsung di Sekretariat Bersama (Sekber) Koalisi Merah Putih di Jalan Timor Raya, Noelbaki, Kabupaten Kupang.
Rapat itu dihadiri para caleg parpol koalisi, pengurus parpol koalisi dan tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan relawan Prabowo-Hatta. Tokoh masyarakat yang hadir diantaranya Ruben Funay, Bob Suni, Maria Nuban Saku, Tian Nenosiki, Igidio Sarmento, Migel da Costa, Daniel Baptista, Octory Gasperz dan Mario Vieira.
“Para caleg baik yang lolos maupun tidak lolos dari parpol koalisi semua hadir dan menyatakan siap untuk terjun ke masyarakat untuk sosialisasikan visi dan misi Prabowo-Hatta,” kata Nus Turwewi.
Dalam rapat tersebut, parpol koalisi juga membahas persiapan kampanye dan sosialisasi. “Kita konsolidasi tidak hanya diantara parpol koalisi tapi juga tokoh masyarakat, pemuda dan semua relawan di Kabupaten Kupang,” kata Nus.
Dalam rapat tersebut, para tokoh, pimpinan parpol dan relawan optimis pasangan Prabowo-Hatta akan memenangkan pilpres 2014.
“Semua optimis dan mulai besok turun ke kecamatan-kecamatan dan desa-desa,” pungkas Nus. (Prabowo-Hatta Media Center)