Kefamenanu, Savanaparadise.com,- Anggota DPR RI, Kristiana Muki bersama pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasdem TTU berbagi kasih dengan korban puting beliung di desa Oeolo, Kecamatan Musi, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU), Provinsi NTT, Minggu, 05/01/2020.
Kristiana menyerahkan bantuan berupa beras, minyak goreng, kopi, gula dan mie instan kepada 33 Kepala Keluarga yang terkena dampak puting beliung. Selain menyerahkan bantuan, Kristiana juga melakukan dialog dengan warga desa Oeolo dalam rangka reses ke daerah pemilihan.
Anggota Komisi II ini mengatakan bantuan tersebut untuk meringankan beban para korban bencana alam. Ia meminta warga untuk mengantisipasi perubahan cuaca yang ekstrim.
“ Saya bersama pengurus NasDem TTU ingin meringankan beban korban bencana. Pada kesempatan ini saya juga menghimbau masyarakat agar lebih berhati-hati dalam menghadapi cuaca yang ekstrim serta angin dan curah hujan yg sangat tinggi,” Kristiana.
Sejumlah warga yang mendapat uluran tangan menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kristiana dan pengurus DPD Nasdem TTU.
Sementara itu Camat Musi, Anselmus Banafanu yang hadir saat pemberian bantuan memberi apresiasi kepada Kristiana Muki yang hadir untuk meringankan beban bagi warga yang terkena dampak bencana. Menurutnya bantuan tersebut sangat berarti bagi warga.
Hadir dalam kegiatangtersebut Ketua DPD NasDem TTU, Yosep Tasi dan Pengurus Nasdem lainnya, Anggota DPRD Fraksi NasDem DPRD TTU, Kepala Desa Oeolo bersama perangkat Desa serta tokoh-tokoh masyarakat.(Tim/SP)