Gubernur Minta Sekda Rote Bantu Bupati

Ba,a, savanaparadise.com,- Prosesi pelantikan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Rote Ndao, secara manusiawi memberi martabat. Prosesi ini memberikan kehormatan dan kebanggaan. Namun seyogyanya direnungkan dan disadari, bahwa di dalam martabat sosial, kehormatan dan kebanggaan manusiawi ini, terdapat limpahan perasaan hati dari semua orang yang mempercayakan.

“Ada harapan hati untuk tanggungjawab dan karunia roh yang memeteraikan tugas perutusan yang besar kepada saudara untuk mengemban tugas-tugas administrasi pemerintahan, administrasi pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat,” tandas Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Drs. Frans Lebu Raya saat mengambil sumpah dan melantik Drs. Alfred H. J. Zacharias, sebagai Sekretaris Daerah Kabupaten Rote Ndao di halaman depan Kantor Bupati Rote Ndao, Rabu (24/4).

Menurut Gubernur, jabatan sebagai Sekda harus bisa membantu bupati dan wakil bupati dalam mengelola administrasi pemerintahan, administrasi anggaran dan mengelola sumber daya aparatur yang ada. “Sebagai Sekda, saudara harus bisa membantu mereka dengan tulus iklas, jadilah Sekda yang menyajikan materi yang sudah matang untuk bupati dan wakil bupati,” pinta Gubernur Lebu Raya.

Gubernur berharap, Sekda Rote Ndao yang baru dilantik ini mampu menjembatani harapan masyarakat akan penyelenggaraan pemerintahan yang baik dan bersih, punya kompetensi, profesional dan bebas KKN.

Gubernur meminta Sekda dapat bekerja secara optimal agar masyarakat mendapat pelayanan secara tepat aturan, tepat orang dan tepat waktu. “Selain itu, saya juga minta agar Sekda yang baru dapat menata, membina dan memberdayakan aparatur secara bertahap. Langkah awal yang sederhana dapat dilakukan melalui penegakan disiplin Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Rote Ndao. PNS mesti bekerja disiplin. Tidak sekadar datang kantor pagi dan pulang tepat waktu. Tapi disiplin juga dalam menyelesaikan tugas-tugas,” tandas Gubernur.

Pada bagian lain, Gubernur juga mengajak seluruh masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Rote Ndao agar bersama-sama bergandengan tangan dalam menyukseskan even besar dan berskala internasional yakni Sail Komodo tahun 2013 yang akan berpusat di Labuan Bajo Kabupaten Manggarai Barat.

“Para peserta tentu akan menyinggahi Pantai Nembrala yang sudah terkenal serta alat musik tradisonal sasando yang berasal dari daerah ini. Berikanlah pelayanan dengan ramah dan siapkan fasilitas yang dibutuhkan sehingga mereka bisa merasa betah dan nyaman berada di daerah ini,” ucap Gubernur.(VG/SP)

Pos terkait