BRI Tunjuk Agustya Hendy Bernadi sebagai Corporate Secretar

- Jurnalis

Selasa, 1 Agustus 2023 - 20:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Jakarta, Savanaparadise.com, – PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (Persero) Tbk atau BRI mengumumkan penunjukan Corporate Secretary baru, yakni Agustya Hendy Bernadi, terhitung mulai 1 Agustus 2023.

Hendy ditunjuk menggantikan Aestika Oryza Gunarto yang promosi sebagai SEVP Fixed Asset Management and Procurement BRI. Hendy telah berkarir menjadi bankir di BRI selama 18 tahun dan sebelumnya pernah menjabat sebagai Department Head International Banking Business BRI dan Deputy General Manager/Operations Manager, BRI New York Agency.

Baca Juga :  Waspada Kejatahan Siber Quishing, BRI Beberkan Cara Antisipasinya

Untuk riwayat pendidikan, Hendy pernah menempuh studi S2 Finance and Management University of South Florida, Amerika Serikat. Ia juga pernah menyelesaikan pendidikan S2 Strategic Management IPB, dan S1 Ekonomi Pertanian IPB.

Sebagai Corporate Secretary BRI, Hendy mengemban tugas sebagai juru bicara perusahaan, menatakerjakan kesekretariatan perusahaan, menyusun dan mengimplementasikan program Corporate Social Responsibility (CSR) dan Community Development, serta mengelola arus informasi kepada stakeholders.

Baca Juga :  Wanita Tangguh Berkarya lewat Program BRI Peduli BRInita

Sebagai spokeperson perseroan, Hendy meyakini komunikasi yang aktif dan terbuka menjadi kunci penting untuk mengelola reputasi perusahaan. Hal ini dilakukan melalui kolaborasi dengan stakeholders seperti pemerintah, regulator, pemegang saham, media dan masyarakat.

Ke depan, Hendy optimistis BRI terus menciptakan value “Memberi Makna Indonesia”, dengan tetap memegang prinsip Good Corporate Governance (GCG) yang kuat.(SP)

 

BRI, BBRI, Corporate Secretary BRI, Komunikasi, GCG

Berita Terkait

Dukung Realisasi Program 3 Juta Rumah dan Asta Cita Pemerintah, BRI Akselerasi Penyaluran KPR FLPP
BRI Perkuat Inklusi Keuangan Lewat 1 Juta AgenBRILink, Catat Transaksi Rp1.145,22 Triliun
25 Ribu Pengunjung Padati Halal Indo 2025, BRI Hadirkan Solusi Finansial Digital
Konsisten Berdayakan UMKM Antar BRI Raih Penghargaan Pilar Sosial Katadata ESG Index Awards 2025
Hadirkan Solusi Keuangan Lengkap untuk Pelaku Usaha, BRI Resmikan Regional Treasury Team Medan
Peringati Hari Sungai Sedunia, BRI Peduli Ajak Generasi Muda Jaga Ekosistem Sungai dan Peduli Lingkungan
Porsi Transaksi Digital Capai 99,1% dari Total Transaksi, Nasabah Semakin Nyaman Gunakan Layanan Digital Banking BRI
Internet Kencang Smartfren Kini Bisa Dinikmati 21 Kabupaten-Kota di NTT
Berita ini 0 kali dibaca