Sebut Wartawan Goblok, Akun Damian Mpg Dilaporkan ke Polres Nagekeo

- Jurnalis

Selasa, 8 September 2020 - 06:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Mbay, Savanaparadise.com,- Akun Facebook Damian Mpg resmi dilaporkan ke Mapolres Nagekeo oleh wartawan Liputan4.com, Severinus Waja ke Mapolres Nagekeo. Damian dilaporkan atas dugaan pelecehan terhadap kerja jurnalis di Kabupaten Nagekeo.

Sevrin menjelaskan laporannya ini berdasarkan adanya komentar di kolom Group Ekspresi Nagekeo.Damian berkomentar ” Periksa dulu pokirnya. Mereka pake alat berat tidak sebodoh apa yang di tulis wartawan goblok, yang menulis tanpa konfirmasi”. Lanjut sevrin sebagai penulis berita saya merasa di lecehkan.

Ia mengatakan pernyataan Damian, di kolom komentar tersebut, sangat tidak relevan dan ngawur. Kalau dia nyerang saya secara pribadi tapi saya tidak pernah kenal dia. Yang saya tersinggung dia bilang wartawan goblok. Itu artinya dia bilang semua wartawan itu goblok. Lantas Damian bilang Saya tidak konfirmasi Sekertaris Dinas PUPR Nagekeo, pertanyaan saya, Damian ini sebagai apa di dinas PUPR? Saya tulis Sekertaris kok dia yang sewot, ada apa ini?, ujarnya.

Baca Juga :  Cegah Covid-19, PMI Ende Edukasi Warga Dengan Membagikan 500 Lembar Leaflet

” Saya sudah buat laporan secara resmi, dengan nomor : STPL/79/VIII/2020/NTT/Re Nagekeo,” katanya lagi.

Ketua Aliansi Jurnalis Nagekeo ( Arjuna), Yohanes Donbosko Moni ( wartawan TVRI) , mengatakan, pernyataan saudara, Damian Mpg dalam komentarnya di group Ekspresi Nagekeo, telah merusak citra jurnalis di mata publik.

” Memang, kami wartawan juga tidak sempurna, akan tetapi harus punya etika dalam ber medsos. Bagi saya komentar Damian Mpg, sudah melecehkan institusi wartawan, seharusnya jika merasa tidak puas ya di klarifikasi. Bukan asal hantam sembarang. Saya minta agar kasus ini diproses sampai tuntas, biar ada efek jera, tutur Dony.

Baca Juga :  Masyarakat Tolak Rencana TPST Baru, Zulkinanar: Ende Selatan Bukan Tempat Sampah

Ketua Dewan Pembina Arjuna Nagekeo, Sherif Goa (wartawan SERGAP), minta agar pihak polres Nagekeo, untuk mengusut tuntas persoalan ini Semua sama dimata hukum. Sherif meminta agar, pemilik akun Damian Mpg, segera di periksa,

Sementara itu pemilik akun FB Damian Mpg ( Damianus Mere) ketika dikonfirmasi melalui telepon mengatakan, dirinya tidak pernah menyerang wartawan secara keseluruhan. Tujuan saya adalah, ketika menulis berita tanpa konfirmasi itu namanya wartawan goblok.

” Itu pak, saya sekali lagi tidak bermaksud untuk menyerang semua wartawan. Itu saja, katanya.(FR03)

Berita Terkait

Daniel Turot Terpilih Sebagai Ketua Presidium PMKRI Ende Pada RUAC
Bupati Ende Instruksikan ke BKPSDM Agar ASN Yang Malas Masuk Kantor Segera Diberhentikan
Pemkab Ende Tahun 2026 Akan Terima Dana Transfer Pusat Hanya 981 M, Sebelumnya 1,2 T
Pemkab Ende Launching Logo dan Maskot ETMC 2025
Songsong HUT Golkar Ke-60, Partai Beringin di Ende Gelar Pasar Murah
Ketum Bhayangkari Pusat, Ny. Julianti Sigit Prabowo Kunker Ke Ende, Salurkan Bantuan Sosial dan Kesehatan
Bupati Badeoda Lantik Tiga Pejabat Tinggi Pratama; Gebi Dala Kadis Perhubungan
Respons DLH Ende Atas Penolakan Masyarakat, Alokasikan 5 M Untuk Adakan Lokasi TPST
Berita ini 1 kali dibaca