7613 KPM di Ende Terima BPNT Dari Kemensos

- Jurnalis

Selasa, 22 Februari 2022 - 19:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Ende, Okto Suna (Foto: Chen Rasi/Savanaparadise.com)

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Ende, Okto Suna (Foto: Chen Rasi/Savanaparadise.com)

Ende, Savanaparadise.com,- Sebanyak 7613 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) akan menerima Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dari Kementrian Sosial RI tahun 2002.

Informasi ini disampaikan langsung oleh Kepala Dinas Sosial Kabupaten Ende, Okto Suna, saat ditemui Savanaparadise.com diruang kerjanya, Selasa (22/02/22).

Kadis Okto Suna menjelaskan data ini diperoleh pihaknya yang dikirim langsung dari Kemensos berdasarkan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang dikirim oleh masing-masing Kabupaten ke pusat.

Baca Juga :  Tiga Kecamatan di Ende Dapat Program Lumbung Sosial Dari Kemensos

“Kami terima jumlahnya di sini. Data ini diambil dari DTKS program sosial yang di kirim dari masing-masing Kabupaten ke pusat. Setelah itu Kemensos melakukan verifikasi dan keluarlah angka ini dari pusat”, terang Kadis Okto.

Kadis Okto menyebutkan Untuk Kabupaten Ende sendiri sebanyak 7613 KPM yang akan menerima BPNT secara tunai.

Lebih lanjut Ia merincikan, dari 7613 KPM masing-masing akan mendapat sebesar Rp. 200.000/bulan untuk tiga bulan.

Jadi, urai Okto, kalau di totalkan secara keseluruhan untuk tiga bulan, maka masing-masing KPM akan mendapat bantuan sebesar Rp. 600.000/tiga bulan.

Baca Juga :  Praperadilan Di PN Ende, Pemohon Dan Termohon Hadirkan Saksi Ahli

Okto juga menjelaskan, Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) ini dipruntukan bagi keluarga tidak mampu dan bantuan ini sendiri merupakan program tahunan dari Kemensos sebagai stimulus bagi KPM.

Sedangkan untuk penyaluran bantuan kepada KPM, terang Okto, hingga saat ini masih dilakukan koordinasi sebelum di salurkan kepada KPM.

“Dana ini sendiri sudah disalurkan oleh Kemensos ke PT. Pos dan Giro Ende. Untuk penyaluran sendiri kita masih dalam tahap koordinasi dengan Pak Bupati”, pungkas Okto.

Penulis: Chen Rasi

Editor: Yuven Abi

Berita Terkait

Gegara ADD Hendak Dipotong 6 Juta, Kades di Ende Akan Mogok Kerja di Desa
Wakil Bupati Ende Pesan Ke Anggota Satpol PP; Saat Bertugas Jauhi Minuman Keras
Menuju Konferda VI PDI-P , tujuh nama berpeluang menjadi ketua DPD PDI-Perjuangan NTT
Dedikasi untuk Tanah Flobamorata, SPK Wujudkan Gereja Portable di Adonara
Bank NTT Bantu Pembangunan Masjid Chairul Huda di Manggarai
Bupati Ende Ingatkan Pimpinan OPD Agar Fokus Kerja; Akhiri Tahun Ini Dengan Baik
Menjelang Hari Pahlawan DPC GMNI Ende, Serukan & Dorong Pemrov NTT  Angkat Riwu Ga sebagai Pahlawan Nasional 
Kapolres Ende Hadiri Pemakaman Korban, Wujud Keseriusannya Tangani Kasus Dugaan Penganiayaan Oleh Oknum Polisi
Berita ini 2 kali dibaca