Pandango Minta Masyarakat Menangkan Frenly

Waikabubak, Savanaparadise.com,- Terik matahari yang menyengat siang itu seakan ikut terlibat dengan euforia masyarakat yang menghadiri kampanye paket Frenly di Stadion Manda Elu, Waikabubak, Sumba Barat, 11/03/13. ribuan massa yang menyemut ini seakan tak lelah berdiri dan menunggu Frans Leburaya dan Beni Litelnoni serta rombongan yang masih berkampanye di kampung Pasunga, kabupaten Sumba Tengah.

Masyarakat yang datang dari berbagai kecamatan ini terus di hibur oleh lantunan vokal prima dari penyanyi kondang nasional, Yopie Latul.

Frans Leburaya dan rombongan tiba tepat pukul 14.00 lebih beberapa menit di stadion Manda Elu. Di sini terlihat antusiame masyarakat Sumba Barat yang mengarak Frans Leburaya dan rombongan dengan tarian perang Sumba Barat. Tak hanya berhenti di situ, beberapa pemuda dan orang tua bahkan menggendong Frans Leburaya hingga ke panggung utama.

Suasana semakin semarak ketika Yubi Pandango di daulat berbicara sebagai sesepuh masyarakat Sumba Barat. saya mau meralat sebutan sesepuh masyarakat. saya ini adalah Jurkam nya paket Frenly. saya yang adalah Bupati Sumba Barat sudah mendapat ijin sebagai jurkam. setelah saya selesai menjadi jurkam baru saya kembali menjadi sesepuh”, teriak pandango sambil mengacungkan surat ijin yang dipegangnya.

Pandango yang sesekali menyapa masyarakat dengan bahasa daerah setempat mengajak untuk memilih paket Frenly pada tanggal 18 maret mendatang. menurutnya, orang Sumba adalah orang yang memegang teguh sebuah janji yang pernah di ucap.

“ Kita orang sumba tembak langsung. kalau bilang iya, pasti iya. kalau bilang tidak, pasti tidak. untuk itu mari kita menangkan paket Frenly hampir 100 persen di Sumba Barat. jangan full seratus persen juga karena masih ada orang lain”, kata Pandango.

Bapak mama yang telah datang dari kecamatan- kecamatan ketempat ini karena kita cinta paket Frenly. jadi jangan ragu untk memilh paket Frenly. kita menang dan kita akan pesta di tempat ini, kata Pandango berapi api.

Menurut Pandango, paket Frenly sudah luar biasa dan sudah sangat matang dalam pemerintahan. untuk itu jangan ragu memilh paket Frenly karena kita sudah menikmati program Desa Mandiri Anggur Merah. kalau orang lain datang omong tentang hal yang sama, itu mereka omong kosong dan hanya tau kritik. orang Sumba Barat bilang hanya wosso wosso saja, kata Pandango(Elas)

Pos terkait