Kupang, Savanaparadise.com – Ketua Fraksi PDIP Kabupaten Sabu Raijua, Paul Rabe Tuka meminta Pemda setempat agar lebih serius menangani sektor Pariwisata sehingga bisa mendongkrak Pendapatan Asli Daerah serta menumbuh kembang ekonomi kreatif Masyarakat.
“Sabu sebenarnya punya banyak objek wisata yang tersebar di berbagai wilayah yang sangat menjanjikan bagi pendapatan asli daerah serta menumbuhkan ekonomi masyarakat. Sebut saja pantai Ubadaramaka di Desa Wadumaddi, Kecamatan Hawu Mehara, Pantai Bali di Sabu Timur Serta Pantai Egi di Kecamatan Liae”, ujar Paul kepada Savanaparadise, minggu,3/6/12, di Kupang.
Untuk tahun anggaran 2012 , kata Paul, sudah ada Rencana Tata Ruang Wilayah dalam rangka penetapan wilayah wisata. Dan karena itu pemerintah daerah harus benar-benar serius untuk melihat pariwisata sebagai penopang APBD.
Menurut Paul, Keunikan inilah yang bisa memberi warna tersendiri dan dapat menarik minat para wisatawan untuk berkunjung ke Sabu Raijua.” Saat ini jumlah kunjungan wisatawan masih minim.kita berharap agar pemerintah bisa lebih serius untuk menata dan mempromosikan potensi wisata yang ada agar bisa di kenal secarah luas oleh Wisatawan Mancanegara maupun Domestik.