Kupang, Savanaparadise,com,- Melalui berbagai terobosan yang tertuang dalam Rencana Bisnis Bank, Bank NTT telah membukuhkan berbagai pencapaian yang cukup fenomenal dalam membangun sendi perekonomian di Nusa Tenggara Timur.
Manajemen Bank NTT sendiri telah menetapkan lima kebijakan umum dalam pengembangan usaha Bank pada tahun 2012 yakni penguatan permodalan, penguatan struktur sumber dana, peningkatan penyaluran kredit, peningkatan kualitas pelayanan serta penerapan manajemen resiko dan iplementasi tata kelolah perusahaan yang baik (Good Corporate Governance).
“Sampai dengan tanggal 31 Juli 2012 Bank NTT telah membukuhkan total aset mencapai Rp.7,4 triliun, Dana Pihak Ke Tiga (DPK) Rp. 5,8 triliun, total kredit yang di salurkan Rp. 4,4 triliun dan telah mendapat laba selama 7 bulan pada berjalan mencapai 156 milyard”, ujar Direktur Utama Bank NTT, Daniel Tagu Dedo, pada peresmian Kantor Cabang Utama Bank NTT, Jl, W.J. Lalamentik, Selasa, 14/08.
Dirincikan Tagu Dedo, Bank NTT sendiri saat ini sudah memiliki kantor cabang sebanyak 112 unit yang tersebar di 21 Kabupaten/Kota di seluruh NTT.
Selain itu juga Bank NTT melakukan ekspansi bisnisnya di luar NTT dengan membuka kantor cabang di Surabaya. Tagu Dedo optimis dengan kinerja Bank NTT yang terus mengalami perkembangandan peningkatan yang signifikan, maka pada akhir tahun buku 2012, Bank NTT bisa menacapai laba Rp. 272 milyar.
Turut hadir pada kesempatan tersebut, Gubernur NTT, Drs, Frans Leburaya, Wakil Gubernur NTT, Esthon Foenay, Walikota Kupang, Jonas Salean, Wakil Ketua DPRD NTT, Ansel Tallo, kalangan Perbankan dan pelaku usaha di kota Kupang.(Elas)