Edward Tannur Pantau Bendungan Kaubele, TTU

Kefamenanu, Savanaparadise.com,- DPR RI Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (F-PKB) terus menunjukkan keberpihakannya terhadap kepentingan masyarkat di daerah pemilihannya. Ini di buktikan,semenjak di lantik menjadi Anggota DPR RI pada 1 Oktober 2019 yang lalu.

Ia rutin berkunjung ke daerah pemilihannya di Nusa tenggara timur (NTT), dan sudah menjadi jadwal tetap untuk bisa menyapa masyarakat.

Semua yang dilakukannya atas dasar kepedulian dan semangat untuk melayani terhadap masyarakat di daerah pemilihannya di Nusa tenggara timur (NTT), yang mayoritas penduduknya bertani.

Selain menjaring aspirasi masyarakat,Ia juga rutin memberikan bantuan kepada masyarakat berupa dana,alat mesin pertanian,gitar dan sembako.

kali ini Ia berkesempatan mengunjungi bendungan kaubele sebagai bendungan terbesar di kabupaten Timor tengah utara (TTU), Sabtu,(11/07/2020) tepatnya di desa oepuah kecamatan Moenleu pekan lalu.

Dalam kunjungan spesifik tersebut pada lokasi bendungan kaubele,Ungkap Edward tannur di sela-sela kunjungan nya Kepada media ini.

“Bendungan kaubele ini sebagai bendungan yang air nya digunakan utk mengairi persawahan di dua kecamatan yaitu kec.Insana Utara & kec. Biboki Moenleu dg luas areal sekitar 1.600 Ha.

“Namun saat ini bendungan kaubele yg di bangun sejak thn 2000 kini mengalami kekeringan, akibatnya petani di wilayah ini mengalami gagal tanam. Terlihat di beberapa sudut bendungan mengalami kerusakan yg di perparah lagi dgn terjadinya penumpukan sedimen tanah di mulut dan badan bendungan.

Sehingga hal ini perlu menjadi perhatian serius,baik pemerintah daerah maupun pusat untuk segera dilakukan perbaikan.(VMone)

Pos terkait