MA Menangkan Golkar Kubu Ical, Ini Kata Medah

- Jurnalis

Selasa, 20 Oktober 2015 - 23:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

medah bersama lakalena ketika berkampanye pada pilgub 2013 yang lalu/Foto Elas Jawamara
medah bersama lakalena ketika berkampanye pada pilgub 2013 yang lalu/Foto Elas Jawamara

Jakarta, Savanaparadise.com,- Kemelut berkepanjangan di internal Partai Golkar berakhir sudah. Pada Selasa, (20/10/2015) siang, Mahkamah Agung (MA) memutuskan pengurus Golkar yang sah adalah kubu Aburizal Bakrie sebagai Ketua Umum dan Idrus Marham sebagai Sekretaris Jenderal.

Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) Drs. Ibrahim Agustinus Medah menyambut baik sembari mengucap syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa yang telah mengembalikan Golkar ke posisi yang benar.

“Jadi kemenangan kubu ARB adalah karena pertolongan Tuhan untuk mengembalikan Golkar ke posisinya angg benar. Kenapa dibilang posisi yang benar?, karena kepengurusan Golkar hasil Munas Bali sesuai dengan AD/ART Partai Golkar,” ujar Ibrahim Medah melalui humas Golkar NTT Laurensius Leba Tukan.

Baca Juga :  Gubernur Dan Wagub NTT Cek Stok Beras Di Bulog Dan Harga Sembako Di Pasar

Itu pasalnya, Medah mengharapkan agar semua pihak menghormati putusan Peradilan yang sudah inckhrat itu. “Jangan lagi ada usaha-usaha untuk merusak Partai Golkar yang sudah berjalan sesuai AD/ART. Karena Partai Golkar adalah aset Bangsa dan Negara sehingga mengobok-obonk partai Golkar itu sama dengan ingin merusak aset Bangsa dan Negara,” ujarnya.

Ia juga mengajak seluruh komponen Golkar untuk mengutamakan kepentingan Partai yang merupakan aset Bangsa dan Negara daripada mengedepankan kepentingan pribadi atau kelompok. “Harapan selanjutnya adalah marilah kita mengutamakan kepentingan partai yang merupakan aset Bangsa dan Negara dari pada mengutamakan kepentingan pridadi atau kelompok,” ujarnya.

Anggota Komite II DPD RI itu juga mengajak semua elemen Golkar untuk menerima keputusan MA tersebut dan memberi kesempatan kepada semua jajaran Partai Golkar untuk melakukan konsolidasi untuk memperkuat Partai Golkar menuju kemenangan pilkada yang sedang berproses.

Baca Juga :  Medah Promosikan Pariwisata NTT di Italia dan Vatikan

Untuk diketahui, Mahkamah Agung (MA) akhirnya memutuskan pengurus yang sah Partai Golkar adalah versi Aburizal Bakrie.

“Mengabulkan kasasi dari pemohon DPP Golkar diwakili Pemohon Ir Aburizal Bakrie dan Idrus Marham,” kata humas MA hakim agung Suhadi saat dihubungi detikcom, Selasa (20/10/2015).

Vonis ini diketok dalam sidang di MA yang dimulai sejak pukul 13.00 WIB. Duduk sebagai ketua majelis Dr Imam Soebchi dengan anggota Dr Irfan Machmudin dan Supandi. MA membatalkan putusan Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara Jakarta dan menguatkan putusan Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Jakarta.

“Mengadili sendiri mengembalikan ke putusan PTUN Jakarta,” pungkas Suhadi.(SP)

Berita Terkait

YNS Volly Cup 1 Sukses, Bank NTT Juara, Masyarakat Apresiasi Komitmen Yusinta Nenobahan
Mentri Nino Pereira Bertemu Gubernur NTT, Bahas Peluang Bisnis Dan Investasi Ke Timor Leste
Tutup Kejurda NTT, Gubernur Melki Katakan Drag Bike Picu Pertumbuhan Ekonomi Disektor UMKM
Mentri Wihaji Ungkap Prevalensi Stunting Di NTT Masih Tinggi
1.380 Orang CPNS Formasi 2024 Lingkup Pemprov NTT Resmi Terima SK Pengangkatan
Pemprov NTT Teken MoU Bersama Organisasi dan Institusi Soal Penanganan Stunting
Mentri Kebudayaan Fadli Zon Kunker Ke NTT Dan Disambut Gubernur Melki Laka Lena
Gubernur Melki Laka Lena Ingin Majukan Ekonomi Lokal Lewat Pariwisata
Berita ini 1 kali dibaca
Tag :