Site icon savanaparadise.com

Walhi Duga Ada Pihak Yang Design Demo Karyawan PT MSM

Kupang, Savanaparadise.com,- Wahana Lingkungan (Walhi) NTT menduga ada pihak ketiga yang berada dibelakang karyawan PT MSM dan sejumlah warga lokal yang melakukan demontrasi menolak Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM). demontrasi tersebut kata Walhi merupakan upaya untuk mengadu domba masyarakat agar menolak LSM untuk tidak melakukan advokasi terhadap perampasan hak ulayat dengan alasan investasi.

” aksi yang dilakukan oleh kelompok masyarakat hari ini merupakan by design. mengapa saya mengatakan by design?, semua peralatan dan mobilisasi massa ke Kota itu terindikasi ditunggangi pihak lain. bahkan Bupati Gidion dan Wakilnya hadir untuk menerima massa aksi. ini cara lain yang dimainkan dan tidak akan merubah apa-apa,” kata Deputi Walhi NTT, Umbu Tamu Ridi ketika dihubungi SP, Jumad, 03/08/18.

Ia Menyayangkan kehadiran Bupati Gidion yang menerima aksi demonstrasi PT MSM. menurutnya pada aksi yang dilakukan oleh warga masyarakat yang trerkena dampak penguasaan lahan oleh PT MSM, Bupati Gidion Malah mangkir.

Walhi menilai demontrasi tersebut hanya bertujuan untuk meredam konflik perampasan tanah ulayat besar-besaran di sumba. padahal kata dia apa yang di advokasi oleh LSM merupakan upaya untuk menyelamatkan hak-hak masyarakat sipil terkait lahan ulayat yang dirampas untuk kegiatan investasi.

” orang-orang yang melakukan aksi tadi sesuai identifikasi kami adalah orang mereka yang sama sekali tidak dirugikan dalam perampasan lahan,” jelasnya.

Umbu Tamu juga mengecam DPRD Sumba Timur yang tidak konsisten sikapnya terkait persoalan warga yang terkena damapak incestasi PT MSM. menurut Umbu Tamu sebelumnya DPRD Sumba Timur menolak dan mengatakan PT MSM sudah bermaslah dari awal. namun hal itu berbanding terbalik ketika Karyawan PT MSM melakukan demonstrasi, DPRD Sumba Timur berbalik arah mendukung aktivitas PT MSM.(S13)+++++++++

Exit mobile version