Ende, Savanaparadise.com,– Demi meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) Direktur Unit Program Belajar Jarak Jauh Universitas Terbuka (UPBJJ-UT) Kupang, Drs. Yos Sudarso, M.Pd menawarkan kerjasama dengan Pemda Ende.
Tawaran kerjasama disampaikan Yos Sudarso pada saat dialog dengan Bupati Kabupaten Ende, Drs H. Djafar H. Achmad, Selasa (16/11/21).
“Mahasiswa UT ini hampir tersebar disetiap Kabupaten dan salah satunya juga adalah Kabupaten Ende. Jadi pertemuan saya dengan Bupati Djafar ingin menawarkan kerjasama”, jelas Yos Sudarso.
Sudarso menyebutkan kehadiran UT di Ende ini sudah cukup lama dengan jumlah Alumni sebanyak 2070 Orang dan mahasiswa yang masih aktif sebanyak 824 orang dari berbagai program studi.
Jumlah mahasiswa yang cukup signifikan inilah, kata Sudarso, sehingga membangkitkan kesadaran kami untuk berkolaborasi dan bekerjasama dengan Pemda Ende.
Kolaborasi dan kerjasama yang ingin kita bangun, ujar Sudarso, seperti adanya intervensi dari Pemda Ende dalam bentuk bantuan dana kepada mahasiswa.
“Kami harap minimalnya dari pihak Bupati bisa memberikan beasiswa untuk masyarakat yang tidak mampu, maupun pegawai yang ada di bawahnya”, pinta Sudarso
Sudarso memberikan jaminan bahwa UT merupakan perguruan tinggi negeri yang boleh dibilang program studi yang diterapkan masih sangat relevan dengan kondisi saat ini.
Apalagi, tambah dia, UT merupakan salah satu perguruan tinggi yang sudah memmiliki akreditasi bagus yakni A dan program studinya sudah mendapat akreditasi yang sama pula.
“Jadi tidak ada masalah apapun jika seseorang kuliah di UT, baik itu Pegawai Negeri maupun dari Masyarakat umum, yang penting persyaratan semua sudah dipenuhi”, tegas Sudarso.
Sekali lagi Sudarso menegaskan jangan pernah ada keraguan untuk kulia di UT karena berdasarakan rekor MURI menyatakan bahwa kebanyakan yang jadi ASN adalah lulusan UT.
Kalau mengenai program S2, jelas Sudarso, kamk akan mencoba menawarkan Prodi S2 karena di NTT, beru di Sumba Barat yang sudah memilikinya.
“Kita berharap setelah adanya kerjasama, Pemda Ende bisa menangkap peluang ini sehingga Prodi S2 tidak beralih ke Daerah lain”, imbunnya.
Sudarso mengungkapkan ada beberapa keunggulan ketika mahasiswa kulia di UT seperti dapat mengikuti kulia jarak jauh dalam bentuk tutorial online sehingga mahasiswa dapat belajar dimana saja dan kapan saja.
“Keunggulan lain yang dimiliki UT yaitu, fasilitas pembelajaran sesuai dengan keadaan sekarang”, jelas Sudarso.
Bupati Kabupaten Ende, Djafar Achmad mengatakan kehadiran pihak UT ingin membangun komunikasi dan kerjasama dalam meningkatkan SDM di Kabupaten Ende.
“Kita patut berbangga atas kehadiran mereka demi kemajuan daerah ini. Nanti kita akan diskusikan lebih lanjut”, ujarnya.
Penulis: Chen Rasi