Site icon savanaparadise.com

Tingkatkan Kewaspdaan Bencana, SAR Kupang Gelar Rakornas

Kupang, Savanaparadise.com,- Untuk terciptanya koordinasi dan kerja sama antara kantor SAR kelas B Kupang, dengan seluruh instansi maupun organisasi yang berpotensi SAR, pagi tadi Kantor SAR Kelas B Kupang menggelar rapat koordinasi nasional yang dihadiri oleh instansi pemerintah, TNI-POLRI, BUMN serta organisasi terkait.

Dalam sambutannya, Kepala Deputi Bidang Potensi SAR, Marsekal Muda TNI Sunarbowo Sandi mengatakan, Indonesia merupakan negara kepulauan terbesar di dunia. Sehingga, membutuhkan kewaspadaan terhadap kemungkinan terjadinya musibah setiap saat.

“Negara kita ini memiliki posisi yang strategis yakni terletak diantara dua benua. Perlintasan penerbangan dan pelayaranpun cukup padat, Sehingga Kita sangat berpotensi terhadap bencana seperti gempa bumi, tsunami serta gunung berapi,” Kata Sunarbowo ketika memberikan sambutan pembukaan Rakornas SAR di hotel sasando kupang, Rabu (2/7).

Lebih khusus Sunarbowo menambahkan, provinsi Nusa Tenggara Timur termasuk daerah yang saat ini menjadi tujuan wisata. Kepadatan kunjungan inipun, harus diwaspadai terjadinya musibah. Sehingga Ia menilai, Rakornas ini menjadi pertemuan penting untuk, membahas langkah antisipatif dalam memberikan rasa aman kepada siapapun ketika terjadi musibah maupun bencana.

“Kepadatan kunjungan di NTT, harus kita waspadai terhadap kemungkinan terjadinya musibah. Sehingga tepatlah kita selenggarakan Rakornas ini sebagai langkah antisipatif ketika operasi SAR digelar,” tambah Sunarbowo.

Ia berharap agar, melalui Rakornas SAR tahun 2014 ini, bisa menghasilkan keterpaduan dalam hal koordinasi di NTT, sehingga siap mengantisipasi kejadian, musibah maupun bencana alam serta memberikan kontribusi nyata dalam mendukung penyelenggaraan SAR di daerah ini.

“Saya berharap, melalui Rakornas ini dapat membuahkan keterpaduan dalam berkoordinasi didaerah NTT, sehingga siap mengatisipasi kejadian, musibah ataupun bencana alam serta memebrikan kontribusi nyata dalam mendukung penyelengaraan SAR di NTT,” harap Sunarbowo.(SP)

Exit mobile version