Site icon savanaparadise.com

RSU W. Z. YOHANES KUPANG: Prioritas, Urgensi dan Emergency

umbu Nuku/ketua BEM Undana

Oleh: Umbu Nuku Hamba Ora
Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Nusa Cendana Kupang

Persoalan yang terjadi di RSUD W.Z. Johanes telah mengusik kebatinan segenap warga Nusa Tenggara Timur. Layanan medis yang amburadul hingga berdampak pada kehilangan nyawa pasien merupakan kondisi yang sangat telanjang didepan mata kita. Sebagai bagian integral dari pembangunan di NTT, Mahasiswa Undana melalui Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Nusa Cendana Kupang telah menggelar beberapa aksi solidaritas sebagian dari kekritisan element mahasiswa terhadap persoalan yang membelit managament Rumah Sakit tersebut. Diantaranya ada Aksi Sejuta Koin. Kegiatan ini sebagai bentuk sikap kepedulian kami sebagai kaum intektual terhadap persoalan-persoalan pelayanan publik yang terjadi belakangan ini di NTT khususnya RSU W. Z. YOHANES Kupang.

Berikut ini adalah sikap BEM Undana Kupang yang mesti menjadi acuan dari Gubernur NTT sebagai Pemilik Otoritas atas Managemen RSUD W.Z Johanes.

1.Prioritas

Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kupang merupakan salah satu RS sangat penting peranannya di kota Kupang. RSUD sebagai rumah sakit daerah harus memprioritaskan pelayanan kepada masyarakat kecil dan pelayanan kesehatan kepada masyarakat ditingkatkan agar indeks kesehatan meningkat. Untuk meningkatkan pelayanan di RSUD maka Pemerintah Daerah harus lebih memperhatikan kondisi labil ini. Pemerintah daerah tidak boleh berdiam diri melihat fenomena klasik yang selalu saja meresahkan masyarakat khususnya di kota kupang.

2.Urgensi

Pemerintah provinsi NTT dalam hal ini gubernur harus secepatnya melakukan pergantian terhadap direktur RSU yang sdah hampir dua tahun tidak serius mengurus RSU karna lantaran beliau juga dalam kondisi kesehatan yang buruk. Bagaimana mungkin orang sakit urus orang sakit? Menurut saya ini adalah dilematis politik yang tengah menimpa gubernur NTT karna ingin melakukan politik berimbas dan imbas politik yang menyengsarakan rakyat banyak.


3. Emergency

Mengapa harus emergensi? karna jika kita masih ingin bersembunyi di belakang trik, intrik dan taktik politik maka kita akan mengalami turbolensi politik tak terkendali, dan berimbas pada darurat hilangnya NYAWA MANUSIA yang di karenakan managemen RSU yang tdak mampu di kelola secara baik melalui direktur yang premature di pertahankan oleh gubernur. Hari ini di sana rasanya hanya bagi-bagi kue saja, arena politik tidak lagi di warnai sebagai arena pelayan publick yg di pandang terhormat. Wilayah politik hari ini rasanya hanya wilayah untuk menempuh tampuk kekuasaan semata, letak uji kepemimpinan akan di uji jika berani melakukan terobosan alias menggantikan direktur dan kita selamatkan nyawa manusia dengan icon pelayanan yang prima,wilyah politik hari ini semuanya visinya adalah uang alias kekayaan pribadi, politisi pendahulu mereka mengandalkan integritas, moralitas, ,sekrang justru berbanding terbalik. Nasipnya negeriku gawat darurat pemimpin berintegritas. Bapak Gubernur yang baik, pilih jalannya, tegaskankan niatnya, GANTI DIREKTURNYA !!

Exit mobile version