Site icon savanaparadise.com

Panitia Pilkades Tetapkan 4 Cakades Kabelawuntu, Sumba Tengah

Pose Panitia Bersama Para Cakades Kabelawuntu (Foto: Umbu Sorung)

Waibakul, Savanaparadise.com,– Jumat, 22 Oktober 2021, Panitia Pemilihan (Panmil) Calon Kepala Desa (Cakades) Kabelawuntu, Kecamatan Katikutana, Kabupaten Sumba Tengah, akhirnya menetapkan 4 Calon Kepala Desa (Cakades) untuk mengikuti kontestasi Pilkades serentak.

Penetapan Cakades Kabelawuntu dihadiri pejabat dari Kecamatan Katikutana diantaranya, Sekcam katikutana, Polsek katikutana. Hadir juga Plt. Kepala Desa Kabelawuntu, ketua RT/RW, Kepala Dusun, calon kepala Desa Kabelawuntu, tokoh masyarakat, pemuda dan tokoh perempuan, Insan Pers. Kegiatan penetapan Cakades berlangsung di Kantor Desa Kabelawuntu.

Ketua Panitia Pilkades Kabelawuntu, Yoli Umbu Janga mengungkapkan, pihaknya sudah melaksanakan berbagai tahapan penjaringan terhadap bakal calon kepala desa Kabelawuntu mulai dari administrasi hingga pada hari ini penetapan dan penarikan Nomor Urut.

Dari hasil penjaringan dan seleksi administrasi, akhirnya empat orang ditetapkan sebagai calon kepala Desa Kabelawuntu untuk bertarung pada Pemilihan Kepala Desa serentak 12 November 2021 mendatang.

“Tentunya kami sebagai panitia sudah berupaya semaksimal mungkin melaksanakan amanah sesuai peraturan perundang-undangan yang ada,Termasuk Peraturan Daerah (Perda) dan Peraturan Bupati (Perbup) yang hasilnya disampaikan secara transparan,” ungkapnya.

Menurut Ketua Panitia, para calon sudah menerima penetapan terhadap Empat calon kepala Desa Kabelawuntu tanpa protes maupun keberatan lainnya hingga dilakukan pengundian nomor urut.

Namun, jelasnya apabila nantinya ada masukan dan sebagainya dari masyarakat, pihak panitia akan membuka diri sesuai mekanisme yang ada.

Untuk selanjutnya, tambah dia, pihaknya akan melaksanakan tahapan berikutnya seperti penetapan para petugas Pemungutan Suara, bahkan, terkait dengan kondisi pandemi COVID-19 saat ini pihaknya juga mempersiapkan segala sesuatu terkait pelaksanaan pencoblosan di TPS untuk selalu mematuhi Protokol Kesehatan (Prokes), seperti memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan sebagainya.

Dirinya berharap agar pelaksanaan Pilkades Kabelawuntu nantinya berjalan dengan aman, lancar dan kondusif tanpa ada persoalan yang berarti dan diharapkan bisa menghasilkan pemimpin desa yang diharapkan seluruh masyarakat.

“Sesuai hasil penarikan nomor urut, nomor urut 1 adalah Minggus Umbu Sappi, nomor urut 2, Gustiawan Walawengu,S.Sos, nomor urut 3, Anthon T.Raisi, nomor urut 4, B.D.Mesa”, paparnya

Penulis : Umbu Sorung
Editor : Chen Rasi

Exit mobile version