Site icon savanaparadise.com

Kunjungi SBD, Bupati Eliaser Kepincut Bangun Kampus STIMIKOM di Lembata

Tambolaka, savanaparadise.com,- Bupati Kabupaten Lembata, Eliaser Yentji Sunur, ST., MT bersama rombongan melakukan kunjungan di Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STIMIKOM) Stella Maris Sumba yang terletak di Desa Radamata, Kecamatan Kota Tambolaka, Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD) , pada Jumat (18/6/21).

Rangkaian kunjungan Bupati Lembata di STIMIKOM  guna membangun hubungan kerja sama untuk membuka STIMIKOM di Lembata dalam menghadapi era digitalisasi saat ini.

Setibanya di Kampus STIMIKOM Stella Maris Sumba, Eliaser Yentji Sunur bersama rombongan di sambut dengan tarian adat Sumba sebagai tanda penghormatan dari tuan rumah.

Dalam sambutannya, Bupati Eliaser mengatakan bahwa dalam perkembangan globalisasi saat ini, perlu diadakannya mitra kerja untuk menghadapi tantangan era sekarang.

Karena itu, untuk menjawab kebutuhan tersebut kata Eliaser perlunya sebuah Yayasan atau Lembaga STIMIKOM di Lembata.

Lalu, Eliaser Yantji Sunur pun mengajak pihak kampus STIMIKOM Sumba agar saling berkomunikasi bersama dalam membagun era golbalisasi yang dihadapi oleh lembaga pemerintah maupun Lembata Akademik, khususnya Kampus STIMIKOM.

“Di era digital ini, perlu kita bangun lembaga yang lebih maju dan berkualitas dikalangan masyarakat, sehingga mahasiswa bisa wisuda dan kembali untuk membangun masyarakat,” pungkas Bupati Eliaser.

Merespon kunjungan Bupati Lembata, Ketua Lembaga STIMIKOM, Drs. Alexander Adis, MM mengucapkan terima kasih kepada Bupati Lembata yang sudah berkunjung di Kampus STIMIKOM Stella Maris Sumba.

“Atas nama lembaga STIMIKOM Stella Maris, saya berharap agar kunjungan dari pihak Pemerintah Kabupaten Lembata harus ditindaklanjuti demi menjaga mitra kerja sama yang sudah dibangun sehingga menguntungkan bagi kedua daerah”, katanya.

Penulis: Umbu Sorung

Editor: Chen Rasi

Exit mobile version