Site icon savanaparadise.com

Gubernur :Kalau Orang Sudah Memberikan penghargaan, Masa Sih Kita Harus Tolak

Kupang, Savanaparadise.com,- Gubernur NTT, Frans Leburaya belum lama ini mendapat penghargaan bintang Jasa Utama dari presiden Joko Widodo di istana negara. Gubernur NTT mendapat penghargaan di bidang koperasi, oleh Jokowi karena dianggap berhasil sebagai penggerak koperasi di provinsi NTT.

Penghargaan ini mendapat kritik dari berbagai pihak di NTT. namun Leburaya mengatakan penghargaan tersebut merupakan pengakuan negara yang mesti diterima.

” bagi saya itu adalah pengakuan Negara terhadap apa yang kita lakukan bersama di NTT,” Kata Leburya dalam jumpa pers dengan puluhan wartawan, di Rumah Jabatan Gubernur NTT, Minggu, 16/07.

Menurutnya sebagai gubernur, dirinya tidak pernah bekerja dengan tujuan untuk mendapatkan penghargaan.

” Kalau orang sudah memberikan penghargaan, masa sih kita harus tolak,” paparnya.

baginya penghargaan tersebut adalah sesuatu yang sangat positif.

” jika nama Provinsi NTT dikumandangkan di Istana Negara, bagi saya itu adalah sesuatu yang sangat positif,” Jelasnya.

Dia menjelaskan dua hari sebelum mendapatkan penghargaan, dirinya mendapat surat dari Sekretaris Militer Presiden yang menyebutkan bahwa negara akan memberikan penghargaan kepada beberapa tokoh, salah satu adalah Gubernur NTT.(SP)

Exit mobile version