Site icon savanaparadise.com

Gaudensi Sero, Anak Petani Desa Kelikiku di Ende Lulusan Terbaik Dengan IPK: 3,90

Ende, Savanaparadise.com,- Siapa sangka, anak petani dari Desa Kelikiku, Kecamatan Ndona, Kabupaten Ende, Gaudensia Sero, dalam wisuda yang diselenggarakan oleh Sekolah Tinggi Pembangunan Masyarakat (STPM) Santa Ursula Ende tahun 2020, Selasa, 24 November 2020 mendapat predikat sebagai mahasiswa lulusan terbaik dengan perolehan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3.90.

Predikat sebagai mahasiswa lulusan terbaik yang diraih Ichy, sapaan akrabnya, tidak didapatnya secara cuma-cuma tetapi melalui perjuangan panjang.

“Jujur saya sangat gembira dan bangga dengan keberhasilan itu karena ternayata perjuangan saya selama ini mendapatkan hasil yang memuaskan, Ungkap Ichy melaui pesan singaktnya lewat via whatsApp yang dikirim ke media ini saat dihubungi, Rabu, (25/11/2020).

Ichy merupakan anak ke-3 dari lima bersaudara. Ayah dan Ibunya seharian berprofesi sebagai petani mengurus ladang dan tanaman mereka dikebun.

Ketika ditanya, apa motivasi dirinya sehingga giat dalam belajar dengan lugas ichy mengatakan, karena latar belakang keluarga yang tidak mampu membuat dirinya berusaha keras untuk membahagiakan orang tua.

“Keluarga saya boleh dibilang susa kk, makanya saya harus berjuang dan berusaha keras untuk membahagiakan orang tua saya dan membuat bapak dan mama bangga”, Tuturnya.

Boleh dibilang, diusianya yang msih muda belia (22), Ichy sudah memiliki gelar Sarjana lebih lengkapnya, Gaudensia Sero, S. IP.

Tapi itu semua tidak membuatnya sombong, bahkan ia juga menyampaikan bahwa, keberhasilan yang perolehnya saat ini dan juga teman-teman yang lain tidak luput dari campur tangan Tuhan, Orang Tua, Bapak Ibu Dosen, dan juga semua pihak lainnya.

“Ada perasaan terharu juga kakak, saya tidak menyangka bahwa saya bisa menjadi lukusan terbaik di STPM Santa Ursula angkatan 2020 dari dua Prodi yaitu, Sosiatri dan Ilmu Pemerintah dan itu semua atas kemurahan Tuhan”, Pungkas Ichy.

Menurut Ichy, STPM merupakan salah satu lembaga perguruan tinggi terbaik di Flores yang mampu melahirkan kader pemerintahan dan kader pemvangunan.

Ia pun berharap agar STPM selalu jaya, tetap menajdi obor yang selalu memberikan cahaya, harapan baru dan mampu perubahan ditengah masyarakat.

Orang tua dari Ichy, Blasius Niku saat dihubungi media ini, mengatakan, sebagai orang tua mereka sangat bangga dengan keberhasilan yang diraih Ichy.

“Kami sangat terharu dan tidak menyangka kalau anak kami bisa meraih predikat sebagai mahasiswa lulusan terbaik”, Kata Blasius.

Blasius juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada bapak ibu dosen STPM yang telah mendidik anaknya sehingga mendapat hasil yang memuaskan.

Ketua STPM Santa Ursula Ende, Ngea Andreas, S. So. M, Si saat ditemui diruang kerjanya mengatakan, di STPM kita selalu menekan kepada mahasiswa tentang nilai-nilai kemanusian dan nilai hidup.

Menurutnya, hal itu dilakukan agar ketika berada ditengah masyarakat semua mahasiswa yang lahir dari STPM mampu mewarisi nilai kemanusian, semangat bekerja keras, dan cinta kasih.

“Dan banyak komentar positif yang kita temukan diluar sana dan mereka sangat kagum dengan sepang terjang para sarjana jebolan dari STPM”, Ungkapnya.

Andreas juga berharap wisudawan wisudawati angkatan 2020 juga harus bisa memberikan kontribusi besar bagi masyarakat, bangsa dan Negara.

“Semoga mereka mampu menunjukan integritas diri dan berguna bagi masyarakat”, Tutupnya.(Chen02)

Exit mobile version