Maumere, Savanaparadise.com, Warga Dan Wisatawan dilarang melakukan aktivitas di sekitar gunung Egon pada radius 1 Kilometer (KM). hal ini terjadi karena saat ini gunung egon sudah ditetapkan statusnya menjadi waspada level dua.
Petugas Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Kabupaten Sikka dalam hasil pemantauannya, melaporkan Gunung Egon terus mengeluarkan asap tebal.
Petugas PGA gunung Egon, Yosef Suryanto mengatakan untuk menjaga keselamatan warga, pihak sudah mengeluarkan pengumuman kepada warga dan wisatawan untuk tidak melakukan aktivitas di sekitar gunung Egon.
“Sampai saat ini status masih level dua atau waspada, dan kita rekoemndasikan agar masyarakat disekitar gunung egon dan pengunjung atau wisatawan, agar tidak melakukan aktifitas didalam radius satu setengah kilometer dari puncak,’ kata Yosep, Jumad, 22/07.
Menurutnya dalam beberapa hari terakhir gunung itu sering mengeluarkan asap tebal dan masih terekam terjadinya gempa vulkanik dengan skala kecil, serta tercium bau belerang oleh warga.
Salah satu warga setempat, Matias Benge mengatakan beberapa hari terakhir ini, gunung terpantau sudah mengeluarkan asap tebal. Bahkan katanya warga sekitar sudah mencium aroma gas dan belerang.
“Sudah tiga hari lalu, ada kita lihat asap keluar. setiap hari kelihatan asap. kalo malam kami tidak apa-apa, tidak dfengar apa-apa dan belum ada gempa-gempa kecil. kalo bau berelarang dan gas, kami lewat dari jalan kali (sungai) itu kami cium bau belerang itu,” Kata Matias Benge.(SP)