Site icon savanaparadise.com

Dimaki-Maki, Leburaya Tetap Bangun Hotel di Pantai Pede

Kupang, Savanaparadise.com,- Gubernur NTT, Frans Leburaya tetap akan melanjutkan Pembangunan Hotel di pantai Pede. Menurutnya Pembangunan tersebut tidak merugikan siapa-siapa karena itu aset pemerintah Provinsi.

” Saya dimaki-maki karena mau bangun hotel di pantai Pede. sebagai Gubernur saya sudah tetapkan Labuan Bajo sebagai pintu Gerbang Pariwisata NTT. sebagai pintu gerbang maka harus dipersiapkan sarana perhotelan yang representatif,” Kata Leburaya Minggu, 21/06 dikupang.

Dijelaskannya Pemerintah propinsi didesak oleh DPRD supaya aset-aset dioptimalkan sehingga bermanfaat bagi daerah dan masyarakat.

” justru pembangunan hotel tersebut akan membuka lapangan pekerjaan yang baru, meningkatkan PAD bagi kabupaten Manggarai Barat,” Jelasnya.

Soal tuntutan penyiapan ruang publik, Leburaya mengatakan tetap akan memberikan akses bagi ruang publik.

” pembangunan membutuhkan dinamika dan tantangan dan kita tetap akan terus melakukan pembangunan,” kata Leburaya.(SP)

Exit mobile version